06 January 2013

GKI.S : Menapak Tilas Para Majusi

Peringatan hari raya Epifania, tepat 6 januari 2013, adalah hari raya dimana Tuhan menampakkan dirinya kepada dunia, tidak hanya kepada orang2 yahudi. Merupakan penampakkan dimana Bukti Allah menjadi manusia, dan Tuhan mau menyelamatkan dunia. Penampakan ini dikaitkan pada saat orang2 Majus berjumpa dengan Bayi Yesus, mereka mau mempersembahkan bukan hanya harta miliknya, melainkan juga dirinya.


Para Majus diperkirakan oleh para tafsir, tidak menempuh perjalanan yang mudah, singkat dan tanpa tantangan, sehingga perjalanan ini menciptakan para Majus menjadi rendah hati, karena bukan karena Aku-nya maka mereka (para majus) yang adalah raja, berhasil bertemu dengan bayi Yesus. Diperkirakan para majus bertemu Tuhan Yesus diperkirakan ketika Yesus sudah berumur 2 tahun (maka ada cerita pembantaian, anak2 bayi yang diperkirakan masih anak bayi).


Sekembalinya mereka pulang, para Majus tidak kembali menemui Herodes. Karena mereka menginginkan dunia diselamatkan olehNya.

Apakah kehadiranNya sudah kita rasakan? Apakah kita meletakkan pengharapan kepadaNya, apakah dengan kelahirannya, kita benar2 sudah menyerahkan pengharapan diri kita ke dalam tanganNya? Inilah perenungan besar yang harus kita sadari, bahwa penampakkan Yesus di dunia adalah untuk menyelamatkan kita dunia).

Hari minggu pertama 2013 merupakan hari minggu Epifania, sebagai minggu yang membimbing jalan dan hari kita di 2013 untuk hari2 selanjutnya.

Pdt.RAH
rgs-m